Volume 2, Nomor 1, Januari 2022
p-ISSN 2774-7018 ; e-ISSN 2774-700X
111 http://sosains.greenvest.co.id
PENGARUH KEPUASAN KONSUMEN, HARGA, WAKTU, DAN
KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN KONSUMEN
UNTUK PEMBELANJAAN MELALUI STORE ONLINE
Nurfaedah, Andi Rustam dan Syamsul Bahri
STIE-YPUP Makassar, Indonesia
E-mail: nurfaidahypup67@gmail.com, [email protected] dan
Diterima:
04 Desember
2021
Direvisi:
10 Januari 2022
Disetujui:
15 Januari 2022
Abstrak
Latar Belakang :
Internet sebagai media online ialah sebagi
media baru, internet memiliki beberapa karakteristik, seperti
media yang berbasis teknologi, berkarakter fleksibel, potensi
interaktif, berfungsi secara privat dan publik, ,memiliki
aturan yang rendah, dan berhubungan.
Tujuan :
Tujuan dari
penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis
pengaruh kepuasan pelanggan, harga, waktu, dan kualitas
produk terhadap keputusan pelanggan untuk belanja online.
Metode : Data penelitian diperoleh dengan menggunakan
metode analisis regresi linier berganda belanja online.
Hasil :
Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua variabel bebas
secara parsial dan simultan memiliki pengaruh terhadap
keputusan belanja konsumen online. Uji-t signifikan pada
tingkat signifikansi 0,05, di mana kepuasan pelanggan, harga,
waktu dan kualitas produk semuanya secara signifikan di bawah
tingkat signifikansi. Uji F signifikan pada taraf signifikan 0,05,
dimana hasilnya menunjukkan bahwa semua variabel bebas
signifikan pada taraf signifikansi 0,00. Kesimpulan : Variabel
kepuasan konsumen secara parsial memiliki pengaruh terhadap
keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui Store
online. Hal ini terbukti dengan hasil uji t dari variabel kepuasan
konsumen dengan nilai signifikansi 0.008 dimana lebih kecil
daripada 0.05.
Kata kunci: Kepuasan Konsumen, Kualitas Produk,
Store Online
Abstract
Background :
The internet as an online media is a new
medium, the internet has several characteristics, such as
technology-based media, flexible character, interactive
potential, functions privately and publicly, has low
regulations, and is related.
Purpose :
The purpose of this
study was to determine and analyze the effect of customer
satisfaction, price, time, and product quality on customer
decisions to shop online.
Method:
The research data was
obtained using the multiple linear regression analysis
method for online shopping.
Results :
The results showed
that all independent variables partially and simultaneously
have an influence on online consumer shopping decisions.
The t-test was significant at the 0.05 significance level, where
customer satisfaction, price, time and product quality were
Pengaruh Kepuasan Konsumen, Harga, Waktu, dan
Kualitas Produk Terhadap Keputusan Konsumen Untuk
Pembelanjaan Melalui Store Online
2022
Nurfaedah, Andi Rustam dan Syamsul Bahri 112
all significantly below the significance level. The F test is
significant at a significant level of 0.05, where the results
show that all independent variables are significant at a
significance level of 0.00
. Conclusion : The variable of
consumer satisfaction partially has an influence on consumer
decisions to shop through the online store. This is evidenced by
the results of the t-test of the consumer satisfaction variable with
a significance value of 0.008 which is smaller than 0.05.
Keywords: Consumer Satisfaction, Product Quality, Online
Store
Pendahuluan
Internet sebagai media online ialah sebagi media baru, internet memiliki beberapa
karakteristik, seperti media yang berbasis teknologi, berkarakter fleksibel, potensi
interaktif, berfungsi secara privat dan publik, memiliki aturan yang rendah, dan
berhubungan (Roos, 2021). Internet juga menciptakan pintu gerbang baru bagi organisasi
yang dapat diakses secara global dari berbagai penjuru dunia (Verawati, Hernawan, &
Jamiah, 2018). Karekteristik interaktif dari internet dapat menjadi sarana yang efektif
untuk membangun dan memelihara hubungan sayang saling menguntungkan jika web
digunakan dengan benar Fenomena yang terjadi pada masyarakat saat ini yaitu menuntut
segala sesuatunya untuk lebih cepat, mudah dan praktis. Melalui perkembangan internet,
beberapa penjual memanfaatkan peluang tersebut dengan memasarkan produknya ke
masyarakat melalui Store online (Gun Gun Heryanto, 2018).
Online shop atau bisnis online saat ini bukan lagi menjadi sesuatu yang asing bagi
masyarakat Indonesia, baik yang dalam kesehariannya menggunakan internet ataupun
tidak (Lampengan, Massie, & Roring, 2019). Adapun definisi online shop, adalah suatu
proses pembelanjaan barang atau jasa dari mereka yang menjual barang atau jasa melalui
internet dimana antara penjual dan pembeli tidak pernah bertemu atau melakukan kontak
secara fisik yang dimana barang yang diperjualbelikan ditawarkan melalui display dengan
gambar yang ada di suatu website atau store maya (Tugiso, Haryono, & Minarsih, 2016).
Kemudahan yang diberikan store online melalui media internet juga memiliki
dampak negatif bagi konsumen (Nawangsari & Karmayanti, 2018). E-commerce
dimanfaatkan oleh beberapa oknum penjual untuk merugikan calon pembeli yang
mengaksesnya meliputi adanya pencurian informasi yang berharga, serta pembobolan
rekening oleh hacker (Saudjana, 2016).
Dampak positif dan negatif dari hadirnya bisnis store online menghadapkan
konsumen untuk melakukan berbagai pertimbangan dalam memutuskan berbelanja di
store online (Saudjana, 2016). Dalam penelitian ini, keputusan berbelanja online
didasarkan oleh beberapa faktor diantaranya kepuasan konsumen, harga, waktu, dan
kualitas produk. Kepuasan konsumen merupakan salah satu alasan dimana konsumen
memutuskan untuk berbelanja pada suatu tempat. Apabila konsumen merasa puas dengan
suatu produk, mereka cenderung akan terus melakukan pembelanjaan dan
menggunakannya serta memberitahukan orang lain tentang pengalaman mereka yang
menyenangkan dengan produk tersebut (Ginting, 2021). Harga merupakan sejumlah uang
yang harus dibayarkan demi memperoleh hak kepemilikan untuk menggunakan suatu
produk (Taufik Hidayat, 2011).
Waktu turut berperan dalam proses pengambilan keputusan seseorang untuk
melakukan pembelian secara online. Seseorang yang tidak memiliki cukup waktu untuk
berkunjung ke store fisik, dapat berbelanja di store online tanpa dibatasi oleh kendala
Volume 2, Nomor 1, Januari 2022
p-ISSN 2774-7018 ; e-ISSN 2774-700X
113 http://sosains.greenvest.co.id
lokasi dan waktu karena salah satu kemudahan dari pembelanjan secara online yaitu
bersifat realtime dan bisa diakses dimana saja. Sedangkan produk merupakan sesuatu
yang dapat ditawarkan ke pasar untuk diperhatikan, dimiliki, dipakai, atau dikonsumsi
sehingga dapat memuaskan keinginan dan kebutuhan (Sudaryono,2014:354).
Berdasarkan latar belakang dan uraian permasalahan di atas, maka penulis tertarik
untuk melakukan penelitian yang berjudul “Analisis Pengaruh Kepuasan Konsumen,
Harga, Waktu dan Kualitas produk terhadap keputusan konsumen untuk membeli melalui
Store online Kepuasan Konsumen, kepuasan konsumen adalah alasan konsumen dalam
memutuskan dimana tempat mereka akan belanja (Sitorus & Restuhadi, 2013). Jika
konsumen merasakan kepuasan dari produk yang mereka inginkan, maka konsumen
membeli secara berulang dan akan menngunakannya serta memberi informasi kepada
orang lain tentang pengalamannya dalam menggunakan atau mengkonsumsi produk
tersebut (Normasari, 2013). Kepuasan konsumen diartikan sebagai suatu keadaan di mana
harapan konsumen terhadap suatu produk sesuai dengan kenyataan yang diterima
konsumen. Jika produk tersebut jauh di bawah harapan, konsumen akan kecewa.
Sebaliknya, jika produk tersebut memenuhi harapan, konsumen akan puas (Panjaitan &
Yuliati, 2016).
Terdapat sepuluh prinsip kepuasan konsumen yang harus diperhatikan untuk
merebut hati pelanggan agar memenangkan persaingan, yaitu, memulai dengan percaya
akan pentingnya kepuasan pelanggan, menanam kepuasan menuai laba (Umami, 2018).
Memahami harapan pelanggan, mengontrol harapan, dan menggali harapan pelanggan
adalah kunci. Harga merupakan faktor kunci dalam keputusan pelanggan untuk membeli
barang atau jasa yang ditawarkan perusahaan (Imam Heryanto, 2015). Penelitian yang
dilakukan oleh Harahap menyimpulkan bahwa harga berpengaruh positif dan signifikan
terhadap keputusan pembelian Mie Sedaap pada mahasiswa asrama putri Universitas
Atmajaya Makassar. Hawkins & Mothersbaugh menyatakan Price is the amount of
money one must pay to obtain the right of use the product. Price sometimes serves as a
signal of quality. A product prices too low might be perceived as having low quality.”
Terdapat lima dimensi negatif dan dua dimensi positif dari atribut harga, yaitu:
Sadar nilai (value conscious), keadaan di mana konsumen memperhatikan rasio kualitas
produk terhadap harga (Diana Santy, 2021). Sadar harga (price conscious), keadaan di
mana konsumen lebih berfokus pada pembayaran harga yang lebih murah. Penawaran
kupon, keadaan di mana konsumen menanggap tawaran pembelian yang melibatkan
kupon. Penawaran penjualan, keadaan di mana konsumen menanggapi tawaran pembelian
yang melibatkan pengurangan harga sementara. Pakar harga, keadaan di mana konsumen
menjadi sumber informasi bagi orang lain tentang harga di pasar bisnis. Waktu Mencari
faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan pelanggan yaitu dimensi kualitas produk,
dimensi kualitas pelayanan (realibilty, responsitiveness, assurance, dan emphaty). Faktor
emosional (estetika, self expressive value dan brand personality) adalah faktor penting
yang mempengaruhi kepuasan pelanggan. Pelanggan yang komplain ( kepuasan melalui
komplain, menangani keluhan dengan sistem, efektivitas penanganan komplain) adalah
pelanggan yang loyal. Garansi kepada pelanggan adalah lompatan yang besar dalam
kepuasan konsumen atau pelanggan. Mendengarkan suara pelanggan. Peran karyawan
sangat penting dalam upaya memuaskan konsumen atau pelanggan. Kepemimpinan
(peran pemimpin dalam kepuasan pelanggan) adalah teladan dalam kepuasan pelanggan.
Waktu merupakan variabel yang penting dalam memahami perilaku konsumen karena
kemiskinan waktu yang semakin banyak dialami oleh kebanyakan orang.
(DanangSunyoto,2015:42).
Peter & Olson (2015:461) “Time necessary to learn about a product or service and
to travel to purchase it, as well as the time spent in a store, can beimportant costs to the
Pengaruh Kepuasan Konsumen, Harga, Waktu, dan
Kualitas Produk Terhadap Keputusan Konsumen Untuk
Pembelanjaan Melalui Store Online
2022
Nurfaedah, Andi Rustam dan Syamsul Bahri 114
customer.” Dengan belanja secara online, pembeli dipermudah untuk membeli barang -
barang yang dibutuhkan secara cepat dan tepat dengan berbagai pilihan dan harga yang
bersaing. Menurut Rahadi bahwa kenyamanan konsumen dalam berbelanja melalui media
online dapat diukur dengan indikator sebagai berikut, merasa nyaman saat berbelanja di
bisnis online. Dalam berbelanja, konsumen berharap dapat berbelanja dengan caranyanya
sendiri. Dengan berbelanja melalui media online, konsumen dapat memilih produk sesuai
dengan keinginan dan kebutuhannya tanpa harus terbatas oleh waktu. Dapat menghemat
waktu dengan berbelanja melalui media online. Bisnis online memiliki prosedur
pemesanan yang mudah. Berbelanja di bisnis online tidak memerlukan banyak bantuan
dari orang lain atau perusahaan. Cara mengakses website bisnis online mudah untuk
dipelajari. Kemudahan untuk mencari atau mengakses suatu situs memberikan suatu
kenyamanan bagi konsumen khususnya untuk mencari produk yang dibutuhkan. Sistem
yang digunakan pada bisnis online sederhana. Kualitas Produk Kualitas produk menurut
Kotler dan Amstrong, adalah karakteristik produk atau layanan yang sesuai dengan
kemampuannya untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang dinyatakan atau tersirat.
Kualitas produk adalah salah satu alat positioning utama seorang pemasar.
Kotler dan Keller mengatakan kualitas adalah totalitas fitur dan karakteristik dari
produk atau jasa yang berkemampuan untuk memuaskan kebutuhan konsumen.Menurut
Kotler arti dari kualitas produk adalah ciri dan karakteristik suatu barang atau jasa yang
berpengaruh pada kemampuannya untuk memuaskan kebutuhan yang dinyatakan atau
tersirat. Kualitas mempunyai dampak langsung pada kinerja produk atau jasa, oleh karena
itu kualitas berhubungan erat dengan nilai dan kepuasan pelanggan. Indikator kualitas
produk, kinerja, fitur, keandalan, kesesuaian, ketahanan, kemudahan layanan, keindahan
dan Kesan Kualitas Keputusan Pembelian Konsumen Menurut Kotler dan Amstrong
keputusan pembelian konsumen adalah membeli merek yang paling disukai, tetapi dua
faktor bisa berada antara niat pembelian dan keputusan pembelian. Assauri menyatakan
keputusan pembelian merupakan suatu proses pengambilan keputusan akan pembelian
yang mencakup penentuan apa yang akan dibeli atau tidak melakukan pembelian dan
Proses pengambilan keputusan diawali dengan adanya kebutuhan yang berusaha untuk
dipenuhi.
Schiffman & Kanuk (dalam Sudaryono,2014:210-211), terdapat empat tipe proses
keputusan pembelian yang diambil oleh konsumen, yaitu, complex decision making
Terjadi apabila keterlibatan kepentingan tinggi pada pengambilan keputusan yang terjadi.
Brand Loyalty Ketika pilihan berulang, konsumen belajar dari pengalaman masa lalu dan
membeli merek yang memberikan kepuasan dengan sedikit atai tidak ada proses
pertimbangan dalam pengambilan keputusan. Limited Decision Making Konsumen
kadang-kadang mengambilan keputusan walaupun mereka tidak memiliki keterlibatan
kepentingan yang tinggi, mereka hanya memiliki sedikit pengalaman masa lalu dari
produk tersebut. Proses Inertia Inertia berarti konsumen membeli merek yang sama bukan
karena loyal kepada merek tersebut, tetapi karena tidak ada waktu yang cukup dan ada
hambatan untuk mencari alternative.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk
mengetahui dan menganalisis pengaruh kepuasan pelanggan, harga, waktu, dan
kualitas produk terhadap keputusan pelanggan untuk belanja online.
Metode Penelitian
Objek penelitian dalam penelitian ini adalah keputusan konsumen untuk
Pembelanjaan melalui Store online dan faktor-faktor yang memengaruhinya. Data
penelitian ini dikumpulkan melalui kuesioner yang telah disebarkan dan diisi oleh
responden. Responden yang dipakai pada penelitian ini adalah seratus penduduk yang
Volume 2, Nomor 1, Januari 2022
p-ISSN 2774-7018 ; e-ISSN 2774-700X
115 http://sosains.greenvest.co.id
pernah berbelanja secara online. Populasi merupakan kumpulan dari seluruh elemen
sejenis tetapi dapat dibedakan satu sama lain karena karakteristiknya. Sampel adalah cara
pengumpulan data apabila yang diselidiki adalah elemen sampel dari suatu populasi.
Teknik pengambilan sampel yang dipakai yaitu purposive sampling dimana seseorang
atau sesuatu diambil sebagai sampel karena peneliti menganggap bahwa seseorang atau
sesuatu tersebut memiliki informasi yang diperlukan bagi penelitiannya..Variabel
Penelitian dan Operasionalisasi Variabel Dalam penelitian ini menggunakan dua variabel,
antara lain: Variabel Independen Merupakan variabel bebas yang mempengaruhi variabel
dependen. Variabel independen dalam penelitian ini meliputi kepuasan konsumen (X1),
harga (X2), waktu (X3), dan kualitas produk (X4).
Tabel 1.
Operasional variabel yang akan digunakan dalam penelitian ini, antara lain
Variabel
Indikator
Skala Pengukuran
Kepuasan Konsumen
Penawaran penjualan
Daya saing
Sadar Harga
Sadar Nilai
Skala Likert
Harga
Penawaran penjualan
Daya saing
Sadar Harga
Sadar Nilai
Skala Likert
Waktu
Kenyamanan ketika
berbelanja Menghemat
waktu ketika berbelanja
Prosedur pemesanan yang
mudah
Praktis
Skala Likert
Kualitas Produk
Daya tahan Produk
Kualitas produk sesuai
dengan yang
ditawarkan
Estetika
Kesadaran merek
Skala Likert
Keputusan Konsumen
untuk membeli melalui
Store Online
Membeli produk sesuai
dengan kebutuhan
Kualitas Informasi
Keputusan berbelanja
Pengalaman online
shopping
Skala Likert
Sumber : operasinal Variabel
Hasil dan Pembahasan
Penelitian ini menggunakan tingkat signifikan 0,05 (5%) dengan ketentuan df = N
2, dimana nilai N adalah 100, sehingga didapat nilai r tabel dua sisi sebesar 0,1966. Di
bawah ini merupakan hasil uji validitas yang diperoleh menggunakan SPSS 25.0 for
window.
Pengaruh Kepuasan Konsumen, Harga, Waktu, dan
Kualitas Produk Terhadap Keputusan Konsumen Untuk
Pembelanjaan Melalui Store Online
2022
Nurfaedah, Andi Rustam dan Syamsul Bahri 116
Tabel 2.
Uji Validasi Variabel Kepuasan Konsumen ( X1) Item Total Statistics
Scale
Mean if
Item
Deleted
Scale
Varianc
e if Item
Deleted
Corrected
Item-
Total
Correlati
on
Squared
Multiple
Correlati
on
Cronbach
's Alpha
if Item
Deleted
Kepuasan_Konsum_
1
12.13
3.387
0.613
0.408
0.675
12.24
3.720
0.610
0.406
0.680
12.21
3.642
0.516
0.272
0.732
12.26
3.387
0.515
0.273
0.730
Sumber: Data Primer diolah
Tabel 3.
Uji Validitas Variabel Harga (X2) Item-Total Statistics
Scale
Mean if
Item
Deleted
Scale
Variance if
Item
Deleted
Corrected
Item-Total
Correlation
Squared
Multiple
Correlation
Cronbach's
Alpha if
Item
Deleted
Harga_1
11.60
5.313
0.630
0.413
0.622
Harga_2
11.49
5.465
0.562
0.335
0.661
Harga_3
11.62
5.531
0.583
0.391
0.650
Harga_4
11.85
6.492
0.363
0.142
0.769
Sumber : Data Primer diolah
Tabel 4.
Uji Validitas Variabel Waktu (X3) Item-Total Statistics
Scale
Mean if
Item
Deleted
Scale
Variance
if Item
Deleted
Corrected
Item-Total
Correlation
Squared
Multiple
Correlation
Cronbach's
Alpha if Item
Deleted
Waktu_1
12.25
2.876
0.525
0.279
0.720
Volume 2, Nomor 1, Januari 2022
p-ISSN 2774-7018 ; e-ISSN 2774-700X
115 http://sosains.greenvest.co.id
117
Waktu_2
12.18
2.876
0.568
0.389
0.701
Waktu_3
12.11
2.463
0.650
0.455
0.649
Waktu_4
12.24
2.568
0.506
0.280
0.738
Sumber : Data Primer di Olah
Tabel 5.
Uji Validitas Variabel Kualitas Produk (X4) Item-Total Statistics
Scale
Mean
if Item
Delete
d
Scale
Varian
ce if
Item
Deleted
Corrected
Item-Total
Correlatio
n
Squared
Multiple
Correlatio
n
Cronba
ch's
Alpha if
Item
Deleted
Kualitas_Produk_1
12.12
2.915
0.484
0.316
0.663
Kualitas_Produk_1
12.05
2.715
0.597
0.369
0.590
Kualitas_Produk_1
12.04
3.049
0.378
0.187
0.735
Kualitas_Produk_1
11.85
3.220
0.600
0.363
0.616
Sumber : Data primer di olah
Tabel 6.
Uji Validitas Variabel Keputusan Konsumen untuk Membeli Melalui Store Online (Y)
Item-Total Statistics
Scale
Mean
if Item
Deleted
Scale
Varianc
e if Item
Deleted
Corrected
Item-Total
Correlation
Squared
Multiple
Correlation
Cronb
ach's
Alpha
if Item
Deleted
Keputusan_Konsumen_1
12.12
4.107
0.384
0.165
0.738
Keputusan_Konsumen_2
12.29
3.562
0.610
0.376
0.599
Keputusan_Konsumen_3
12.21
3.723
0.536
0.326
0.646
Keputusan_Konsumen_4
12.16
4.035
0.530
0.306
0.652
Pengaruh Kepuasan Konsumen, Harga, Waktu, dan
Kualitas Produk Terhadap Keputusan Konsumen Untuk
Pembelanjaan Melalui Store Online
2022
Nurfaedah, Andi Rustam dan Syamsul Bahri 116
Sumber : Data Primer di olah
Berdasarkan hasil uji validitas pada tabel-tabel di atas, menunjukkan nilai
Corrected Item-Total Correlation setiap pernyataan lebih besar dibandingkan dengan nilai
r tabel. Maka dapat disimpulkan bahwa semua instrumen yang digunakan melalui
kuesioner dinyatakan valid. Uji Reliabilitas Pengujian ini dilakukan dengan
menggunakan metode Cronbach’s Alpha, dimana suatu kuesioner akan suatu kuesioner
dikatakan reliabel jika nilai Cronbach’s Alpha > 0.7. Di bawah ini merupakan hasil uji
reliabilitas yang diperoleh :
Tabel 7.
Uji Reliabilitas Variabel Kepuasan Konsumen (X1) Reliability Statistics
Cronbach's Alpha
Cronbach's Alpha
Based on Standardized
Items
N of Items
0.762
0.764
4
Sumber : Data Primer di olah
Tabel 8.
Uji Reliabilitas Variabel Harga (X2) Reliability Statistics
Cronbach's Alpha
Cronbach's Alpha Based
on Standardized Items
N of Items
0.739
0.738
4
Sumber : Data Primer di olah
Tabel 9.
Uji Reliabilitas Variabel Waktu (X3) Reliability Statistics
Cronbach's Alpha
Cronbach's Alpha Based
on Standardized Items
N of Items
0.759
0.764
4
Sumber : Data Primer di olah
Tabel 10.
Uji Reliabilitas Variabel Kualitas Produk (X4) Reliability Statistics
Cronbach's Alpha
Cronbach's Alpha
Based on Standardized
Items
N of Items
0.714
0.729
4
Sumber : Data Primer di olah
Volume 2, Nomor 1, Januari 2022
p-ISSN 2774-7018 ; e-ISSN 2774-700X
115 http://sosains.greenvest.co.id
118
Tabel 11.
Uji Reliabilitas Variabel Keputusan Konsumen untuk Membeli Melalui Store Online (Y)
Reliability Statistics
Cronbach's Alpha
Cronbach's Alpha
Based on Standardized
Items
N of Items
0.722
0.725
4
Sumber : Data Primer di olah
Berdasarkan hasil uji reliabilitas di atas, menunjukkan bahwa tingkat reliabilitas
atau nilai Cronbach’s Alpha untuk masing-masing instrumen-instrumen lebih besar dari
0,70. Maka dapat disimpulkan bahwa instrumen-instrumen yang digunakan dinyatakan
reliabel.
Hasil uji multikolinearitas dapat diukur dari besar kecilnya nilai tolerance dan
variance inflation (VIF). Apabila nilai tolerance value > 0.10 atau nilai VIF < 10, maka
model regresi dianggap tidak menunjukkan multikolinieritas. Di bawah ini merupakan
hasil uji multikolinieritas yang diperoleh:
Tabel 12.
Uji Multikolinieritas Coefficientsa
Model
Unstandardized
Coefficients
Standardized
Coefficients
t
Sig.
Collinearity
Statistics
B
Std.
Error
Beta
Toler
ance
VIF
(Constant)
-4.947
2.221
-2.227
0.28
Kepuasan_Konsumen
0.200
0.074
0.197
-2.694
0.008
0.902
1.109
Harga
0.185
0.059
0.225
3.153
0.002
0.944
1.06
Waktu
0.251
0.085
0.211
2.946
0.004
0.939
1.06
5
Kualitas_Produk
0.687
0.083
0.603
8.324
0
0.918
0.91
8
1.08
9
Sumber : Data Primer di olah
Hasil uji multikolinieritas diatas menunjukkan bahwa semua variabel bebas
memiliki nilai tolerance lebih dari 0,1 dan nilai VIF lebih kecil dari 10. Maka dapat
disimpulkan bahwa tidak terdapat multikolinearitas antar variabel bebas dalam model
regresi dari hasil perhitungan atas data tersebut.
1. Uji Heteroskedastisitas
Pengaruh Kepuasan Konsumen, Harga, Waktu, dan
Kualitas Produk Terhadap Keputusan Konsumen Untuk
Pembelanjaan Melalui Store Online
2022
Nurfaedah, Andi Rustam dan Syamsul Bahri 116
119
120
Suatu model regresi dinyatakan tidak terjadi heteroskedastisitas dengan dasar
pengambilan keputusan yang dipakai adalah apabila pada grafik ada pola yang jelas
seperti titik-titik menyebar di atas dan di bawah sumbu Y pada angka 0. Di bawah ini
merupakan hasil uji heteroskedastisitas dengan menggunakan grafik scatter plot.
Gambar 1. Uji Heteroskedastisitas
Sumber : Data di Olah
Berdasarkan hasil pengujian heteroskedastisitas di atas, terlihat bahwa titik-titik
menyebar secara acak baik yaitu tidak mengumpul di sumbu y = 0 atau tersebar diantara
sumbu y = 0 dan tidak membentuk suatu pola yang teratur. Maka dapat disimpulkan
bahwa tidak terjadi heteroskedastisitas pada model regresi, sehingga model regresi layak
dipakai untuk memprediksi keputusan konsumen untuk membeli melalui Store online.
2. Uji Normalitas
Metode yang paling umum digunakan untuk pengujian normalitas adalah dengan
normal probability plot. Suatu model regresi dinyatakan normal apabila titik-titik pada
grafik akan tersebar di sekitar garis diagonal. Di bawah ini merupakan hasil uji normalitas
dengan menggunakan grafik normal probability plot.
Volume 2, Nomor 1, Januari 2022
p-ISSN 2774-7018 ; e-ISSN 2774-700X
115 http://sosains.greenvest.co.id
121
Gambar 2. Uji Normalitas
Sumber : Data Primer di Olah
Berdasarkan hasil pengujian normalitas dengan menggunakan grafik normal
probability plot di atas, data tersebar di sekitar garis diagonal dan mengikuti arah garis
diagonal. Maka dapat disimpulkan bahwa model regresi telah memenuhi asumsi
normalitas.
3. Analisa Pengujian Hipotesis
Analisis regresi linear berganda adalah analisis regresi yang menjelaskan hubungan
antara variabel dependen dengan variabel independen. Di bawah ini merupakan hasil
analisis regresi linear berganda yang diperoleh menggunakan SPSS 25.0 for windows.
Tabel 13.
Hasil Analisis Regresi Coefficients
Model
Unstandardized
Coefficients
Standardized
Coefficients
t
Sig.
Collinearity
Statistics
B
Std.
Error
Beta
Toler
ance
VIF
(Constant)
-4.947
2.221
-2.227
0.28
Kepuasan_Konsumen
0.200
0.074
0.197
-2.694
0.008
0.902
1.109
Harga
0.185
0.059
0.225
3.153
0.002
0.944
1.06
Waktu
0.251
0.085
0.211
2.946
0.004
0.939
1.065
Kualitas_Produk
0.687
0.083
0.603
8.324
0
0.918
1.089
Sumber : Data Primer diolah
Berdasarkan tabel di atas, didapatkan persamaan linear berganda sebagai berikut:
Y = -4.947 + 0.2 X1 + 0.185 X2 + 0.251 X3 + 0.687 X4+ ε, dimana :
Y = Keputusan konsumen untuk membeli melalui Store Online
Pengaruh Kepuasan Konsumen, Harga, Waktu, dan
Kualitas Produk Terhadap Keputusan Konsumen Untuk
Pembelanjaan Melalui Store Online
2022
Nurfaedah, Andi Rustam dan Syamsul Bahri 116
122
b1,b2,b3,b4 = Koefisien Regresi
x1 = Kepuasan Konsumen
x2 = Harga
x3 = Waktu
x4 = Kualitas Produk
ε = Variabel lainnya yang tidak diuji
Dari hasil persamaan regresi di atas terlihat bahwa koefisien konstanta (a) yaitu
sebesar -4.947 yang menyatakan apabila kepuasan konsumen, harga, waktu, dankualitas
produk bernilai nol. maka keputusan konsumen untuk pembelanjaan akan semakin
berkurang atau bernilai negative. Nilai koefisien kepuasan konsumen sebesar 0.2
memiliki pengaruh positif dan hubungan yang searah terhadap keputusan konsumen
untuk pembelanjaan melalui toko online. Hal ini mengandung arti bahwa apabila variabel
kepuasan konsumen mengalami kenaikan sebesar satu satuan, maka variabel keputusan
konsumen untuk membeli melalui Store online akan mengalami kenaikan sebesar 0.2
satuan. Nilai koefisien harga sebesar 0.185 memiliki pengaruh positif dan hubungan yang
searah terhadap keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online. Hal ini
mengandung arti bahwa apabila variabel harga mengalami kenaikan sebesar satu satuan,
maka variabel keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online akan
mengalami kenaikan sebesar 0.185 satuan.
Nilai koefisien waktu sebesar 0.251 memiliki pengaruh positif dan hubungan yang
searah terhadap keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online. Hal ini
mengandung arti bahwa apabila variabel waktu mengalami kenaikan sebesar satu satuan,
maka variabel keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online akan
mengalami kenaikan sebesar 0.251 satuan. Nilai koefisien kualitas produk sebesar 0.687
mempunyai memiliki pengaruh positif dan hubungan yang searah terhadap keputusan
konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online. Hal ini mengandung arti bahwa
apabila variabel kualitas produk mengalami kenaikan sebesar satu satuan, maka variabel
keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui store online akan mengalami kenaikan
sebesar 0.687 satuan.Uji t Dasar pengambilan keputusan yang dipakai yaitu apabila nilai
signifikansi F < 0.05, maka Ho ditolak atau Ha diterima, artinya semua variabel
independen secara serentak dan signifikan mempengaruhi variabel dependen. Apabila
nilai signifikansi F > 0.05, maka Ho diterima atau Ha ditolak, artinya tidak ada
pengaruh yang signifikan antara semua variabel independen terhadap variabel dependen.
Tabel di bawah ini menunjukkan hasil dari uji t :
Tabel 14.
Uji t Coefficients
Model
Unstandardized
Coefficients
Standardized
Coefficients
t
Sig.
B
Std.
Error
Beta
(Constant)
-4.947
2.221
-2.227
0.28
Kepuasan_Konsumen
0.200
0.074
0.197
2.694
0.008
Harga
0.185
0.059
0.225
3.153
0.002
Volume 2, Nomor 1, Januari 2022
p-ISSN 2774-7018 ; e-ISSN 2774-700X
115 http://sosains.greenvest.co.id
123
Waktu
0.251
0.085
0.211
2.946
0.004
Kualitas_Produk
0.687
0.083
0.603
8.324
0
Sumber : Data Primer di Olah
Berdasarkan uji t di atas, diperoleh nilai signifikansi pada variabel kepuasan
konsumen yaitu sebesar 0.008 dimana lebih kecil daripada 0.05 (Ha diterima). Hal ini
menandakan bahwa variabel kepuasan konsumen secara parsial memiliki pengaruh yang
signifikan terhadap keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online.
Peneliti mendapatkan nilai signifikansi pada uji t variabel harga yaitu sebesar 0.002
dimana lebih kecil daripada 0.05 (Ha diterima). Hal ini menandakan bahwa variabel
harga secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan konsumen
untuk pembelanjaan melalui Store online. Peneliti mendapatkan nilai signifikansi pada uji
t variabel waktu yaitu sebesar 0.004 dimana lebih kecil daripada 0.05 (Ha diterima). Hal
ini menandakan bahwa variabel waktu secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan
terhadap keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online.
Peneliti mendapatkan nilai signifikansi pada uji t variabel kualitas produk yaitu
sebesar 0.00 lebih kecil daripada 0.05 (Ha diterima). Hal ini menandakan bahwa
variabel kualitas produk secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap
keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online.Uji F (ANOVA) Uji F
dilakukan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan antara variabel independen
terhadap variabel dependen secara simultan dengan model Analysis of Variance
(ANOVA). Dasar pengambilan keputusan yang dipakai yaitu apabila nilai signifikansi F
< 0.05, maka Ho ditolak atau Ha diterima, artinya semua variabel independen secara
serentak dan signifikan mempengaruhi variabel dependen. Apabila nilai signifikansi F >
0.05, maka Ho diterima atau Ha ditolak, artinya tidak ada pengaruh yang signifikan
antara semua variabel independen terhadap variabel dependen. Tabel di bawah ini
menunjukkan hasil dari uji F (ANOVA) :
Tabel 15.
Uji F (ANOVA)
Model
Sum of
Squares
df
Mean
Square
F
Sig
1
Regression
337.092
4
84.273
28.175
0.000b
Residual
284.148
95
2.991
Total
621.240
99
Sumber : Data Primer di olah
Hal uji F di atas menunjukkan bahwa nilai signifikansi untuk seluruh variabel
independen yaitu sebesar 0.000 dimana lebih kecil dari 0.05 (Ha diterima). Maka dapat
disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel kepuasan
konsumen, harga, waktu, dan kualitas produk dengan variabel keputusan konsumen untuk
pembelanjaan melalui Store online. Hal uji F di atas menunjukkan bahwa nilai
signifikansi untuk seluruh variabel independen yaitu sebesar 0.000 dimana lebih kecil
dari 0.05 (Ha diterima). Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang
signifikan antara variabel kepuasan konsumen, harga, waktu, dan kualitas produk dengan
variabel keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online.
Pengaruh Kepuasan Konsumen, Harga, Waktu, dan
Kualitas Produk Terhadap Keputusan Konsumen Untuk
Pembelanjaan Melalui Store Online
2022
Nurfaedah, Andi Rustam dan Syamsul Bahri 116
124
Tabel 16.
Uji Koefisien Determinasi Model Summary
Model
R
R Square
Adjusted R
Square
Std. Error of
the Estimate
1
0.737a
0.543
0.523
1.729
Sumber: Data Primer diolah
Dari hasil perhitungan SPSS di atas, nilai Adjusted R Square menunjukkan sebesar
0.523. Hasil di atas menunjukkan bahwa variabel kepuasan konsumen, harga, waktu, dan
kualitas produk mempengaruhi variabel keputusan konsumen untuk pembelanjaan
melalui Store online sebesar 52.3%. Sedangkan sisanya sebesar 47.7% dijelaskan oleh
variabel lainnya di luar model regresi.
Kesimpulan
Berdasarkan data-data yang telah dikumpulkan dan dianalisis dengan
menggunakan SPSS 25.0 for windows, maka penulis dapat mengambil kesimpulan
sebagai berikut. Variabel kepuasan konsumen secara parsial memiliki pengaruh terhadap
keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online. Hal ini terbukti dengan
hasil uji t dari variabel kepuasan konsumen dengan nilai signifikansi 0.008 dimana lebih
kecil daripada 0.05. Variabel harga secara parsial memiliki pengaruh terhadap keputusan
konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online. Hal ini terbukti dengan hasil uji t
dari variabel kepuasan konsumen dengan nilai signifikansi 0.002 dimana lebih kecil
daripada 0.05. Variabel waktu secara parsial memiliki pengaruh terhadap keputusan
konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online. Hal ini terbukti dengan hasil uji t
dari variabel kepuasan konsumen dengan nilai signifikansi 0.004 dimana lebih kecil
daripada 0.05. Variabel kualitas produk secara parsial memiliki pengaruh terhadap
keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online. Hal ini terbukti dengan
hasil uji t dari variabel kepuasan konsumen dengan nilai signifikansi 0.000 dimana lebih
kecil daripada 0.05. Hasil analisis Uji F (ANOVA) menyatakan bahwa variabel kepuasan
konsumen, harga, waktu, dan kualitas produk secara simultan memiliki pengaruh yang
signifikan terhadap keputusan konsumen untuk pembelanjaan melalui Store online. Hal
ini terbukti dengan hasil uji F (ANOVA) untuk seluruh variabel independen yaitu sebesar
0.000 dimana lebih kecil daripada 0.05.
Bibliografi.
Diana Santy, Nengah Wahyu. (2021). Citra Perusahaan Garuda Indonesia: Persepsi
Para Loyalis Garuda Indonesia. STTKD Sekolah Tinggi Teknologi Kerdigantaraan
Yogyakarta.
Ginting, Feri Fernandes. (2021). Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Price Discount
Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada Reddoorz Near Mikie Holiday. Universitas
Quality Berastagi.
Heryanto, Gun Gun. (2018). Media Komunikasi Politik. IRCiSoD.
Heryanto, Imam. (2015). Analisis pengaruh produk, harga, distribusi, dan promosi
terhadap keputusan pembelian serta implikasinya pada kepuasan pelanggan. Jurnal
Ekonomi, Bisnis & Entrepreneurship, 9(2).
Lampengan, Pricilia, Massie, James D. D., & Roring, Ferdy. (2019). Pengaruh Motivasi,
Kepercayaan dan Sikap Konsumen Terhadap Minat Beli Pengguna Online Shop
Volume 2, Nomor 1, Januari 2022
p-ISSN 2774-7018 ; e-ISSN 2774-700X
115 http://sosains.greenvest.co.id
125
Zalora Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsrat Manado. Jurnal
EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan Akuntansi, 7(4).
Nawangsari, Sri, & Karmayanti, Yelsi. (2018). Pengaruh Kepercayaan, Kemudahan, Dan
Kualitas Informasi Terhadap Keputusan Pembelian Melalui Media Sosial Instagram
(Studi Kasus Pada Online Shop YLK. Store). Konferensi Nasional Sistem Informasi
(KNSI) 2018.
Normasari, Selvy. (2013). Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan,
Citra Perusahaan Dan Loyalitas Pelanggan Survei Padatamu Pelanggan Yang
Menginap Di Hotel Pelangi Malang. Jurnal Administrasi Bisnis, 6(2).
Panjaitan, Januar Efendi, & Yuliati, Ai Lili. (2016). Pengaruh Kualitas Pelayanan
Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada JNE Cabang Bandung [The Influence of
Service Quality on Customer Satisfaction at JNE Branch in Bandung]. DeReMa
(Development Research of Management): Jurnal Manajemen, 11(2), 265289.
Roos, David O. (2021). Efektifitas Belajar Daring Mahasiswa Pada Stia Alazka Ambon.
Jurnal Ilmiah Administrasita’, 12(1), 110.
Saudjana, Kenneth. (2016). Analisis pengaruh kepuasan konsumen, harga, waktu, dan
kualitas produk terhadap keputusan konsumen untuk membeli melalui toko online.
Jurnal Bisnis Dan Manajemen, 53(12).
Sitorus, Ratih Afriani, & Restuhadi, Fajar. (2013). Analisis Kepuasan Konsumen
Terhadap Harapan dan Kinerja Bauran Pemasaran di Hypermart Mall Ciputra
Seraya Pekanbaru.
Taufik Hidayat, S. E. (2011). Buku pintar investasi syariah. Mediakita.
Tugiso, Ilham, Haryono, Andi Tri, & Minarsih, Maria Magdalena. (2016). Pengaruh
relationship marketing, keamanan, kepercayaan dan kualitas pelayanan terhadap
keputusan pembelian online shop dan loyalitas konsumen sebagai variabel
intervening (Studi kasus pada onlineshop “Numira” Semarang). Journal of
Management, 2(2).
Umami, Fitri Atul. (2018). Pengaruh Kualitas Pelayan Dan Lokasi Terhadap Kepuasan
Dan Loyalitas Pelanggan Pada Kantor Pos Klakah Di Lumajang.
Verawati, Noning, Hernawan, Wawan, & Jamiah, Ririn. (2018). Pembuatan Website
Kampung Sebagai Optimalisasi Pariwisata Dan Ekspos Kegiatan Kampung/Pekon
Kalibening, Kec. Talang Padang, Tanggamus’. Pengabdian Kepada Masyarakat.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike
4.0 International License.