A Konflik Kepentingan dalam Implementasi Pembangunan Wisata Religi di Desa Bogoran

Authors

  • Putri Fadhilah Helmi Universitas Sains Al-Qur'an

DOI:

https://doi.org/10.59188/jurnalsosains.v4i2.1178

Keywords:

Conflict of Interest, Resolution, Implementation, Religious Tourism

Abstract

Latar Belakang : Konflik kepentingan dalam implementasi pembangunan wisata religi di Desa Bogoran menjadi hal yang menarik untuk diteliti karena konflik terjadi antara pemerintah desa dengan masyarakat yang dimotori oleh Pemuda karena perbedaan kepentingan. Pemerintah desa memiliki kepentingan politik kekuasaan sedangkan masyarakat memiliki kepentingan ekonomi.

 

Tujuan:  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konflik kepentingan yang terjadi, resolusi konflik, dan menganalisis implementasi pembangunan wisata religi di Desa Bogoran, kecamatan Sapuran, Wonosobo.

Metode:  Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan metode pengumpulan data wawancara, observasi, dan dokumentasi.

Hasil: Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dalam pembangunan wisata religi di Desa Bogoran, terjadi konflik antara masyarakat dengan pemerintah desa. Konflik ini yang menyebabkan pembangunan menjadi tidak ideal sesuai dengan teori implementasi menurut Edward III. Namun konflik ini akhirnya bisa diselesaikan meskipun pembangunan tetap dilaksanakan tanpa keterlibatan pemerintah desa.

Kesimpulan: Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa terjadi konflik dalam implementasi pembangunan wisata religi. Konflik tersebut menurut teori Lewis A. Coser disebabkan kekecewaan dari masyarakat terhadap pemerintah desa yang tidak merespon keinginan masyarakat. Selanjutnya konflik disebabkan karena perbedaan kepentingan. Dan diselesaikan dengan musyawarah. Adapun implementasi dari pembangunan ini menggunakan swadaya masyarakat baik dari tenaga, pikiran, maupun biaya, dan tanpa melibatkan pemerintah desa.

References

Aris, M. Syaiful. 2014. “UU Desa dan Upaya Pemenuhan Hak Asasi Manusia”. TRANSISI 9.

Dahrendorf, Ralf. 1986. Konflik dan Konflik dalam Masyarakat Industri. Jakarta : CV. Rajawali.

Edwards III, George C. 1980. Implementing Public Policy. Washington DC: Congresional Quarterly Press.

Sidesa.jatengprov.go.id. 2022. IDM Desa Bogoran Kecamatan Sapuran Wonosobo Jawa Tengah, dalam https://sidesa.jatengprov.go.id/pemkab/desa/33.07.03.2001, diakses pada 10 Oktober 2023.

Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa diakses dari https://www.dpr.go.id/dokjdih/document/uu/UU_2014_6.pdf pada 08 Oktober 2023.

APBDesa Bogoran 2021

Downloads

Published

2024-02-21

How to Cite

Fadhilah Helmi, P. . (2024). A Konflik Kepentingan dalam Implementasi Pembangunan Wisata Religi di Desa Bogoran. Jurnal Sosial Dan Sains, 4(2), 179–185. https://doi.org/10.59188/jurnalsosains.v4i2.1178