Gambaran Pengetahuan Ibu Balita Tentang Penanganan Diare Berdasarkan Karakteristik

Authors

  • Meriati Purba STIKes Santa Elisabeth Medan, Indonesia
  • Nagoklan Simbolon STIKes Santa Elisabeth Medan, Indonesia
  • Meydiana Br Limbeng STIKes Santa Elisabeth Medan, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.59188/jurnalsosains.v2i2.356

Keywords:

Pengetahuan Ibu, Diare, Puskesmas

Abstract

Latar Belakang : Diare merupakan salah satu penyebab utama angka kematian anak dan morobiditas di dunia yang menyebabkan tubuh kehilangan cairan dan mengalami dehidrasi. World Health Organization (WHO) memperkirakan 4 milyar kasus diare terjadi di dunia dan 2,2 juta diantaranya meninggal, dan sebagian besar anak anak dibawah umur 5 tahun. Tujuan : Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengetahuan ibu yang memiliki balita berdasarkan usia, agama, suku, pendidikan, pekerjaan dan penghasilan di Puskesmas Talun Kenas tahun 2021. Metode : Deskriptif dengan teknik consecutive sampling dimana pengumpulan datanya dilakukan menggunakan kuesioner. Hasil : Didapatkan bahwa dari 84 responden menunjukkan usia responden yang proporsi berada pada usia 26-35 tahun sebanyak 53 responden (63.1%), agama responden yang proporsi tertinggi islam sebanyak 38 responden (45.2%), suku responden  yang proporsi tertinggi karo sebanyak 65 responden (77.4%), pendidikan responden yang proporsi tertinggi SMA sebanyak 38 responden (45.2%), pekerjaan responden yang proporsi tertinggi tak bekerja/IRT sebanyak 46 responden (54.8%), dan penghasilan responden yang proporsi tertinggi rendah sebanyak 68 responden (81.0%). Sebagian besar ibu balita berpengetahuan cukup sebanyak 36 responden (42.9%). Kesimpulan : karakteristik demografi dapat mempengaruhi pengetahuan ibu balita dalam penanganan diare. Dilihat dari itu di wilayah Puskesmas Talun Kenas lebih banyak berpengetahuan cukup.

Downloads

Published

2022-02-15

How to Cite

Purba , M. . ., Simbolon, N. . ., & Br Limbeng, M. . . (2022). Gambaran Pengetahuan Ibu Balita Tentang Penanganan Diare Berdasarkan Karakteristik . Jurnal Sosial Dan Sains, 2(2), 278–285. https://doi.org/10.59188/jurnalsosains.v2i2.356