Analisis Ketidaklengkapan Pengisian Resume Medis Rawat Inap pada Kasus Covid-19 di RSUD Soreang
DOI:
https://doi.org/10.59188/jurnalsosains.v1i8.170Keywords:
Rekam Medis, Resume Medis, KetidaklengkapanAbstract
Resume medis merupakan bagian dari dokumen rekam medis dasar yang sangat penting dan harus di isi lengkap sebagaimana menurut Permenkes 269 tahun 2008 pasal 4 tentang rekam medis. Ketidaklengkapan pengisian resume medis berpengaruh terhadap mutu pelayanan di rumah sakit. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan cross sectional yang di lakukan dengan pengamatan sesaat dalam suatu periode tertentu dan setiap subjek studi hanya di lakukan satu kali pengamatann selama peneltian. Berdasarkan hasil survei di Rumah sakit Umum Daerah (RSUD) Soreang terdapat ketidaklengkapan resume medis dalam pengisiannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelengkapan pengisian lembar resume medis pada kasus covid-19. Penelitian dilakukan dengan mengambil 34 sampel rekam medis pada kasus covid-19 dan wawancara secara langsung dengan teknik pengolahan data collecting, editing, klasifikasi, tabulating dan penyajian data. Persentase terendah pada review identifikasi pasien terdapat pada item jenis kelamin sebanyak 21 atau 61,76% terisi lengkap, pada review laporan penting terdapat pada item tindakan oprasi sebanyak 10 atau 29,41% terisi lengkap, pada review autentifikasi terdapat pada item nama dokter sebanyak 19 atau 55,88% terisi lengkap dan pada review pendokumentasian yang benar terdapat pada item pembetulan kesalahan dan pemberian garis tetap sebanyak 30 atau 88,23% terisi lengkap. Hal ini di pengaruhi karna banyaknya pasien sehingga ketidakfokusan DPJP maupun petugas rekam medis. Dapat di simpulkan bahwa harus ditingkatkan kedisiplinan petugas pada pengisian resume medis agar menghasilkan dokumen rekam medis yang baik.
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Amalia Putri, Lisnawati, Meira Hidayati
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International (CC-BY-SA). that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.